Baru-baru ini, kasus penistaan terhadap Islam mencuat di Turki ketika seorang pemuda memposting foto dirinya minum minuman keras di dalam sebuah masjid.
Seorang pemuda yang menggunakan akun dengan nama "cucu Abu Jahal" memposting foto tersebut di Reddit, sebuah situs web agregasi berita sosial, pemeringkatan konten, dan diskusi asal Amerika Serikat. Dalam foto tersebut, pemuda ini terlihat meminum miras di dalam masjid dan menambahkan caption provokatif, "Ataturk Akbar," mengacu pada Mustafa Kemal Ataturk, pendiri negara sekuler Turki.
Insiden ini mendapat perhatian luas setelah diunggah di Reddit dan menyebar di media sosial. Dilansir dari Daily Mail pada Rabu, 20 September 2023, pemuda tersebut akhirnya ditangkap oleh polisi. Tindakan ini dianggap sebagai penghinaan terhadap pemikiran Kemalis, yang memegang nilai-nilai sekuler di Turki.
Pemuda yang bernama Safa Yasin Ozbaqir, berusia 19 tahun, mengaku sebagai seorang ateis dan berdalih bahwa perbuatan kejinya dilakukan dalam keadaan mabuk. Namun, tanpa kesempatan untuk meminta maaf dan tanda tangan di atas meterai, pemuda ini langsung dijebloskan ke dalam penjara.
Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Turki, Ali Yerlikaya, memberikan apresiasi terhadap tindakan polisi dalam menangani kasus ini. "Polisi Turki yang heroik telah menemukan dan menangkap orang ini, sebagaimana mereka menemukan dan menangkap setiap kriminal. Saya ucapkan selamat kepada kepolisian kami," ujar Mendagri Turki.